Software Gratis Model Sistem Tata Surya
Begitu pentingnya materi ini dalam pelajaran geografi namun terkadang dalam penyampaiannya kurang begitu menarik dan terkadang hanya dalam bentuk perkataan tanpa gambaran yang jelas. Untuk membantu pengajaran geografi untuk topik ini, salah satu media ajar yang sangat efektif untuk digunakan adalah software model sistem tata surya. Selain gratis dan tidak memerlukan instalasi, software komputer ini sangat mudah dijalankan. Di samping itu, software model sistem tata surya yang bernama Solar Model ini memiliki beberapa kelebihan lainnya.
Beberapa kelebihan software model sistem tata surya ini antara lain:
- Kecepatan perputaran planet terhadap porosnya (rotasi) dan terhadap matahari (revolusi) bisa dipilih dari 5 pilihan: menit/detik, jam/detik, hari/detik, minggu/detik dan bulan/detik. Arti dari kecepatan ini yaitu satu detik dalam software gratis model sistem tata surya tersebut sama dengan 1 (satu) menit/jam/hari/minggu/bulan dalam kenyataannya. Hal ini bisa dilakukan dengan cara mengklik tombol angka 1, 2, 3, 4 atau 5 yang berada di sebelah kanan jendela tampilan software gratis model sistem tata surya.
- Nama-nama planet dan satelit alami bisa dimunculkan dan disembunyikan sesuai selera. Hal ini bisa dilakukan dengan mengklik tombol 'Labels' pada bagian atas.
- Pengaturan sudut pandang bisa diatur dari atau ke salah satu komponen tata surya. Hal ini bisa dilakukan dengan mengklik tombol 'Camera' pada bagian atas lalu memilih salah satu komponen tata surya sebagai sudut pandang.
- Terdapat pilihan screenshot.
- Kelebihan lainnya yang bisa diketahui setelah menjalankan software ini
Mungkin kawan-kawan sudah tak sabar mencoba manfaat software gratis
model sistem tata surya ini. Baiklah, silakan download file yang sudah
diringkas dalam format .rar ini. Untuk menjalankannya, terlebih dulu
file yang sudah didownload harus di-extract menggunakan WinRar atau
software kompresi file lainnya yang sesuai. Setelah itu klik dua kali
pada file SolarModel.exe.
::: Download gratis software model sistem tata surya >>> SolarModel.rar
P.S. Tolong beri tahu Paman dengan cara berkomentar pada postingan ini jika ada kerusakan link, file tidak bisa didownload atau tidak bisa dijalankan dengan baik. Terima kasih.
P.S. Tolong beri tahu Paman dengan cara berkomentar pada postingan ini jika ada kerusakan link, file tidak bisa didownload atau tidak bisa dijalankan dengan baik. Terima kasih.
Post a Comment